Hai Fren...
Dalam menulis artikel, tentunya kita tidak pernah ketinggalan untuk mengoptimalkan artikel agar seo friendly. Misalnya, memperjelas keyword, menggunakan judul yang mengandung keyword, memasang alt tag pada gambar yang disisipkan dan lain sebagainya. Dalam istilah SEO, mengoptimalkan artikel seprti itulah yang biasa disebut cara menerapkan teknik SEO On Page pada data posting. (Baca juga:
Teknik On-Page SEO)
Menerapkan seo on page memang sangat berguna dalam persaingan di mesin pencari. Namun, agar semakin kuat dalam persaingan, teknik seo on page saja tentunya tidak cukup. Kita juga harus menerapkan teknik seo lainnya, yaitu Teknik Off-Page SEO
Berbicara tentang teknik off-page seo, tentunya sudah banyak yang mengenalnya. Bahkan memahaminya. Namun, tidak menutup kemungkinan masih ada beberapa blogger yang belum begitu mengenalnya. Untuk itu pada kesempatan kali ini, Comtelcell mengajak para pemirsa yang budiman untuk membahas
Teknik Off-Page SEO
Pengertian Off Page SEO
Berdasarkan beberapa sumber, kita dapat menyimpulkan,
Off Page SEO adalah mengoptimalkan website/blog dari luar website/blog itu sendiri agar mendapat kepercayaan mesin pencari untuk menempati posisi teratas pada halaman hasil mesin pencari / SERP.
Secara sederhana, menurut Comtelcell, Off Page SEO adalah mencari kepercayaan mesin pencari untuk selalu menampilkan website/blog di halaman pertama, yang dilakukan dari luar website/blog.
Manfaat Off Page SEO
Menerapkan Off Page Seo tentunya sangat bermanfaat untuk meningkatkan trafik website/blog. Manfaat yang paling bisa kita rasakan adalah blog selalu ramai pengunjung. Secara logika, jika website/blog dipercaya mesin pencari untuk tampil dihalaman pertama hasil pencarian, tentunya akan semakin banyak pengunjung yang mengunjungi website/blog kita.
Melakukan / Menerapkan Off Page SEO
Cara menerapkan teknik off page seo, tentunya sangat banyak sekali yang dapat kita lakukan.
Namun, pada kesempatan kali ini hanya beberapa saja yang dapat
Comtelcell sampaikan, yaitu:
- Mengomentari Artikel Blog Lain Menggunakan Open ID
Konon, berkomentar menggunakan Open ID merupakan solusi yang
tepat dalam seo off page. Namun, dalam menggunakan Open ID,
sebaiknya tidak berlebihan.
- Mempromosikan artikel pada Sosial Media
Berbicara tentang sosial media, tentunya sudah tidak asing lagi.
Jika demikian, setelah mempublikasikan artikel sebaiknya kita
mempromosikan artikel dengan cara membagikan artikel kita pada sosial media seperti facebook, twitter,
google+ dan lainnya. Selain artikel baru, tidak jarang, artikel lama juga
membutuhkan promosi, apalagi jika artikel lama tidak seo friendly,
tentunya artikel lama harus kita promosikan juga pada sosial media. Tujuannya, agar artikel lama juga tampil maksimal dalam mendatangkan pengunjung blog. (Baca juga: Cara Memaksimalkan Artikel / Postingan Lama)
- Memanfaatkan Sosial Buzz
Menurut pemahaman Comtelcell, sosial buzz yang paling banyak digunakan saat ini adalah halaman suka / fanspage facebook. Jadi, apabila kita membuat halaman suka di facebook khusus untuk
menampilkan update artikel/posting, jika halaman suka banyak
yang suka, dan banyak yang mengunjungi website/blog dari halaman suka
tersebut, konon mesin pencari akan meningkatkan kepercayaan pada
website/blog, untuk tampil di halaman awal pencarian.
- Memanfaatkan Yahoo Answer
Jika kita tahu jawaban dari pertanyaan yang ditanyaakan seseorang
di Yahoo Answer, tidak ada salahnya kita membantu untuk menjawabnya.
Apabila kita memiliki artikel yang dapat menjawab pertanyaan di
Yahoo Answer, ini merupakan peluang untuk mendapatkan tambahan lalu
lintas, dengan cara menyisipkan tautan menuju artikel kita. Tentunya, artikel yang relevan dengan pertanyaan.
Semakin banyak kita menjawab pertanyaan di Yahoo Answer, dan
menaruh tautan yang relevan dengan pertanyaan, tentunya
website/blogakan semakin dipercaya mesin pencari. Atau bisa kita
katakan akan mendapat PageRank
- Bergabung Dengan Forum / Komunitas
Dengan bergabung pada forum / komunitas, tentunya kita bisa berbagi
artikel kita di forum / komunitas dengan bentuk cuplikan artikel
yang menyertakan link sumber menuju blog kita. Namun, dalam berbagi artikel di forum, sebaiknya artikel yang
benar-benar berbobot. Tujuannya, agar anggota forum / komunitas
tertarik untuk mengunjunginya.
Itulah pembahasan
Teknik SEO Off-Page yang dapat Comtelcell sampaikan. Yang mana, pembahasan ini berdasarkan berbagai sumber yang Comtelcell pahami. Lebih dan kurangnya, Comtelcell ucapkan, jangan lupa datang lagi diblog sederhana ini, hehehe...