Fakta Mengejutkan Seputar Rokok -- Seperti yang Anda ketahui, merokok merupakan salah satu cara terbaik menimbulkan berbagai macam penyakit. Seperti: kanker, serangan jantung, impotensi dan lain sebagainya. Oleh karena itu, apabila Anda tertarik mengidap penyakit akibat merokok, silahkan hisap rokok selagi Anda bisa.
Selain mampu menimbulkan berbagai macam penyakit, ternyata ada fakta-fakta mengejutkan seputar rokok. Lantas, apa saja
fakta-fakta tentang rokok yang mengejutkan? Berikut dibawah inilah
fakta-fakta tentang rokok yang mengejutkan:
1. Mengalami Pembengkakan
Apabila diamati, ternyata rokok dapat mengalami pembengkakan. Fakta rokok mengalami pembengkakan ini dapat dengan mudah Anda ungkap pada sebungkus rokok. Caranya ambil sebatang rokok dari bungkusnya, kemudian masukan lagi rokok tersebut kedalam bungkusnya. Apakah Anda dapat dengan mulus memasukan kembali rokok kedalam bungksnya? Jika Anda kesulitan, berarti fakta rokok mengalami pembengkakan ini memang benar-benar dapat dibenarkan.
2. Tes Kesehatan
Bagi sebagian orang, ternyata rokok juga bisa digunakan untuk menguji kesehatan. Fakta rokok mengejutkan ini, dibuktikan oleh sebagian perokok aktif ketika mereka mengalami sakit. Kabarnya, menghisap rokok tidak akan terasa nikmat manakala sedang sakit, dan mulai nikmat kembali ketika sakitnya mulai sembuh. Jadi, bagi mereka rokok ini dapat di gunakan untuk mengetahui tanda-tanda kesembuhan, atau istilahnya tes kesehatan. Apakah Anda setuju?
3. Obat Setres
Saat ini semakin banyak yang meyakini bahwa rokok adalah obat setres. Banyak orang yang awalanya tidak pernah menghisap rokok, saat ini berubah menjadi pecandu rokok. Kabarnya, hal ini bermula pada saat mereka menghadapi masalah kehidupan. Mereka beranggapan, bahwa dengan merokok dapat mengurangi setres akibat beban masalah yang mereka hadapi. Sehingga banyak yang percaya bahwa rokok adalah obat setres. Apakah Anda juga setuju?
4. Pelengkap Minum Kopi
Bagaikan sayur tanpa garam, mungkin itu ungkapan yang tepat bagi penikmat kopi sekaligus pecandu rokok. Kabarnya, minum kopi akan terasa kurang nikmat jika tidak ditemani rokok. Oleh karenanya, rokok ini sering digunakan sebagai pelengkap minum kopi agar lebih nikmat.
5. Penghilang Bau
Bagi sebagian perokok, ternyata rokok ini dipercaya dapat menghilangkan bau. Terutama bau pada saat buang air besar. Biasanya mereka sengaja menghisap rokok ketika buang air besar. Tujuannya, agar bau pada saat buang air besar tergantikan oleh aroma asap rokok. Benar-benar masuk akal, hehehe...
Baca juga:
Fakta-Fakta Kertas
Itulah
Fakta Mengejutkan Seputar Rokok yang berhasil Saya himpun. Atas perhatiannya Saya ucapkan terimakasih.