Belum Saatnya Masuk MEMEX -- Kehadiran mesin pencari, seperti Google, Bing, Yahoo dan lainnya, tentu mempermudah kita dalam mencari informasi di intenet. Namun kabarnya, informasi yang selama ini dapat di temukan di mesin pencari internet tersebut, baru sebatas permukaannya saja.
Baru-baru ini, tersiar kabar ada mesin pencari terbaru yang lebih canggih dari Google. Adalah Memex yang di kembangkan Pentagon, melalui lembaga riset Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA).
Dikabarkan mesin pencari yang bernama Memex (Memory Index) ini, dapat mencari informasi lebih mendalam yang tidak mampu di lacak oleh mesin pencari komersial seperti Google yang diklaim sebagai mesin pencari paling canggih saat ini.
Cara Kerja Memex
Apa yang kita temukan pada mesin pencari saat ini, menurut Chris White hanya baru sekitar 4 sampai 5 persen saja, dari apa yang tersimpan di internet. Masih banyak sisi gelap dan bagian-bagian tidak terlihat, yang biasanya di sebut Deep Web. Yakni jaringan situs ilegal yang belum mampu di jangkau oleh mesin pencari yang saat ini beredar.
Cara kerja mesin pencari web Memex diklaim lebih spesifik. Hampir semua informasi di internet dapat di selidiki oleh mesin pencari Memex, termasuk informasi iklan online.
Memex juga akan mengambil data informasi yang berupa nomor telepon, gambar, lokasi meta data dan lain sebagainya dalam peta jaringan informasi, dan hasil pencarian Memex akan ditampilkan dalam bentuk info grafis.
Kecanggihan Memex
Seperti dilansir news.liputan6.com, Memex menghadirkan berbagai macam kecanggihan dalam mencari informasi di internet.
1. 95 % Lebih Responsif dari Google
Berbagai kalangan berbendapat, bahwa saat ini mesin pencari web, seperti Google hanya dapat melacak 10 persen informasi dari semua halaman yang berada di web, selebihnya masih belum terungkap dan masih tersembunyi di dalam dark domain atau server privat.
Memex di akui 95 persen lebih responsif dari Google dalam menampilkan hasil pencarian informasi. Sehingga mampu menembus informasi yang tidak di jangkau oleh Google.
2. Mampu Menemukan Halaman Rahasia
Hasil pencarian yang ditampilkan oleh Google, Bing, Yahoo dan lainnya saat ini masih di batasi oleh indeks iklan maupun rating situs. Sedangkan mesin pencari Memex lebih investigatif tanpa dibatasi rating ataupun indeks iklan. Sehingga dapat dipastikan dapat menemukan situs-situs yang bersifat privat. Dengan kata lain, Memex dapat mengungkap informasi yang selama ini tersembunyi di internet.
3. Memex Lebih Dalam
Jika internet adalah lautan, maka Google hanya sebuah kapal layar yang hanya mampu berlayar di atas permukaan laut. Sedangkan Memex adalah kapal selam yang mampu menjelajah hingga ke dasar laut terdalam. (Ampun Mbah...)
Tujuan berdirinya mesin pencari Memex adalah untuk mengembangkan software dengan kemampuan seperti mesin pencari, namun dengan hasil pencarian yang lebih spesifik. Artinya, Memex dapat mengungkap area yang belum tereksplorasi / terungkap di internet, termasuk file database informasi yang tidak terindeks Google. Sehingga nantinya, Memex dapat menjamah bagian paling dalam dari internet.
Melihat cara kerja Memex dan kecanggihan Memex, memang bisa dikatakan Memex adalah mesin pencari paling canggih. Namun sayangnya, saat ini Saya sendiri belum bisa masuk Memex. Saya sudah coba mencari alamat situs Memex, tapi hasilnya masih nihil. Jadi Saya pikir, saat ini memang belum saatnya memasuki dunia Memex. Untuk itulah, jika ada yang tau keberadaan situs Memex, silahkan beritau Saya di kolom komentar.